15 Okt 2025 - 26 View
KUDUS - RDG GROUP Sporty Indonesia memberikan apresiasi tinggi terhadap perjuangan dan perolehan para atlet Sumatera Barat di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) Beladiri II Tahun 2025 yang berlangsung di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah.
“Kita sangat apresiasi perjuangan dan peraihan rekan-rekan atlet pejuang olahraga beladiri Sumatera Barat di PON Kudus 2025,” ujar Founder Sporty Indonesia, William Nursal Devarco (Pax Alle) kepada media, Rabu (15/10/2025).
Sporty Indonesia secara khusus menyoroti kiprah Yusma Deswita, atlet gulat asal Kabupaten Solok yang juga mahasiswi Universitas Pendidikan Indonesia (UPI). Meski mengalami cedera, Yusma berhasil mempersembahkan emas perdana untuk kontingen Sumbar di ajang bergengsi tersebut.
“Yusma mewakili semangat atlet Sumbar bahwa mereka mampu menaklukkan PON Kudus 2025 dengan membawa banyak medali dan prestasi. Lihat dia! Meski cedera, tak patah semangat bertarung menaklukkan lawan demi mengharumkan nama daerah,” tambah Pax Alle.
Ia juga menegaskan, capaian ini tak lepas dari peran dan perhatian KONI Sumatera Barat di bawah kepemimpinan Hamdanus, yang dinilai konsisten menyayomi dan memotivasi para atlet.
> “Semua pencapaian adalah hasil kerja keras bersama — atlet, pelatih, dan KONI Sumbar yang sungguh-sungguh mendampingi para pejuang olahraga kita,” ujarnya.
PON Beladiri II 2025 diselenggarakan di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, pada 11–26 Oktober 2025.
Upacara pembukaan berlangsung di GOR Djarum Kaliputu dan diikuti ribuan atlet dari berbagai provinsi di Indonesia.
Cabang olahraga yang dipertandingkan mencakup Gulat, Karate, Taekwondo, Judo, Wushu, Pencak Silat, Sambo, Tarung Derajat, Shorinji Kempo, dan Jujitsu.
Seluruh pertandingan terpusat di kompleks Djarum Arena Kaliputu, dengan pembagian lapangan sebagai berikut:
- Arena 2A & 2B: Gulat, Taekwondo, Karate, Pencak Silat, Sambo, Jujitsu
- Arena 3A & 3B: Tarung Derajat, Judo, Wushu, Shorinji Kempo
- Arena 1 & 4 digunakan sebagai ruang pemanasan atlet
- Arena 5 disiapkan sebagai ruang cadangan dan siaga medis
Sporty Indonesia merupakan komunitas nasional yang peduli pada pengembangan olahraga di Indonesia.
Gerakan ini berfokus pada pembinaan, apresiasi, dan promosi semangat sportivitas di berbagai cabang olahraga, terutama di kalangan generasi muda.
“Kami percaya olahraga bukan hanya tentang kemenangan, tapi juga tentang karakter dan semangat pantang menyerah,” tutup Pax Alle.
Reporter : Rika,Suparno Editor : Nur Hanudin Uploader : Nur Hanudin
0
0
0
0
0
0