Redaksi Riau

Polsek TPTM Melakukan Pengamanan Kotak Suara Di Sekretariat PPK

11 Des 2020 - 81 View

Rohil, RedaksiDaerah- Polsek Tanah Putih Tanjung Melawan (TPTM) bersama PPK cek kontrol pengamanan logistik Pilkada serentak Tahun 2020, dikantor Camat TPTM, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Jumat (11/12/2020), sekira Pukul 10.00 wib.

Giat Pengamanan logistik di pimpin langsung oleh Kapolsek TPTM,  IPDA All Hidayat, melibatkan  16 personil, yang hadir 7 personil dan PPK 1 Personil. 

All Hidayat mengatakan,  setelah seluruh kotak suara dari TPS tiba di Kantor Camat TPTM dan Sekretariat PPK. Kemudian seluruh logistik di simpan di PPK dan dijaga oleh petugas pengamanan dari Polsek TPTM berserta TNI dan unsur terkait lainnya.

"Tentunya keamanan kotak suara dan isinya harus dijaga, supaya tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan. Kita selalu cek kontrol pengamanan logistik Pilkada serentak tahun 2020 di kantor Sekretariat PPK," ujar All Hidayat.

All Hidayat menuturkan, jumlah kotak suara yang telah diterima sebanyak 28 (dua puluh delapan). Untuk itu, petugas pam melakukan, stand by di Ruang Jaga Bagian Depan Kantor Camat TPTM. Kemudian, melakukan patroli diseputaran Kantor PPK Kecamatan TPTM.

"Alhamdulillah Pemungutan suara, pemilihan bupati dan wakil bupati di Rokan Hilir Kusus nya di kecamatan Tanah Putih Tanjung Melawan  berlangsung dengan aman, tertib dan damai," tutup All Hidayat.

(Mat Pantun)

Apa yang anda rasakan setelah membacanya...?

love

0

Suka
dislike

0

Kecewa
wow

0

Wow
funny

0

Lucu
angry

0

Marah
sad

0

Sedih