Redaksi Aceh

Pelaksanaan Sosialisasi Draf Perubahan UUPA No. 11 Tahun 2006 di DPRK Aceh Tamiang

8 Mar 2023 - 228 View

Aceh Tamiang, RedaksiDaerah.com 

Parlementaria, Pelaksanaan sosialisasi Draf UUPA bertujuan untuk penguatan sesuai semangat yang terkandung dalam MOU Helsinki sambutan Suprianto, ST Ketua DPRK Aceh Tamiang dalam pelaksanaan sosialisasi draf UUPA di ruang sidang utama DPRK Aceh Tamiang, Rabu, (08/03/2023).

Suprianto ST dalam kesempatannya menyampaikan" Dalam kesempatan ini kami atas nama pimpinan dan anggota DPRK Aceh Tamiang, mengucapkan selamat datang kepada pimpinan dan anggota DPR Aceh, dan Suatu kehormatan bagi kami bahwa pimpinan dan anggota DPR Aceh telah berkenan menggelar kegiatan pertemuan di ruang yang berbahagia ini". Ucapnya

Sambung ketua DPRK "Sebagaimana kita ketahui bersama pasca putusan Mahkamah Konstitusi (MK) Republik Indonesia tentang revisi undang-undang nomor 11 tahun 2006 tentang pemerintahan Aceh berdampak kepada adanya revisi UUPA tersebut". Katanya.

"Revisi UUPA Nomor 11 tahun 2006 yang bertujuan untuk penguatan sesuai semangat yang terkandung dalam MOU Helsinki 15 Agustus 2005",

Suprianto berharap Melalui kegiatan sosialisasi draft perubahan undang-undang nomor 11 tahun 2006 tentang pemerintah Aceh bisa memperjuangkan khususan-khususan yang diakui untuk Provinsi Aceh, termasuk juga didalamnya kewenangan pengelolaan sumber daya yang dimiliki demi pembangunan di Aceh.

Turut hadir dalam kegiatan sosialisasi draf perubahan undang-undang nomor 11 tahun 2006 tentang pemerintahan Aceh, Suprianto ST Ketua DPRK Aceh Tamiang, Fadlon SH wakil ketua I DPRK Aceh Tamiang, Mawardi M, SE anggota DPRA, H. Ridwan Yunus, SH anggota DPRA, para tokoh masyarakat dalam wilayah kabupaten Aceh Tamiang.

Penulis : Angga Maulana
Editor    : Jaz

Apa yang anda rasakan setelah membacanya...?

love

0

Suka
dislike

0

Kecewa
wow

0

Wow
funny

0

Lucu
angry

0

Marah
sad

0

Sedih